
Perkuat Keamanan Pangan, BRMP Hadiri Joint Review Meeting Harmonisasi MRL Import
Malaysia, 22-23 April 2025 -- Dalam rangka memperkuat harmonisasi batas maksimum residu pestisida impor (import MRL) di kawasan ASEAN, BRMP sebagai anggota Technical Working Group (TWG) on Import MRL menghadiri Joint Review Meeting yang diadakan oleh USDA One Team di Malaysia.
Pertemuan ini bertujuan untuk harmonisasi standar import MRL, mendorong kerja sama teknis antar negara, serta meningkatkan keamanan pangan dan perdagangan hasil pertanian. Pertemuan dihadiri oleh perwakilan dari negara ASEAN lain seperti Singapura, Thailand, Malaysia, Filipina, dan Vietnam.
BRMP Lingkungan Pertanian ditugaskan untuk mewakili Indonesia dalam pertemuan ini guna memberikan kontribusi teknis, memperoleh pembaruan informasi, serta membangun jejaring kerja sama antar negara ASEAN.
Pada pertemuan tersebut, setiap negara menyampaikan update status harmonisasi import MRL, metode dan pendekatan dalam penetapan import MRL, diskusi teknis mengenai usulan import MRL untuk produk pertanian, diskusi perbedaan mekanisme penetapan standar import MRL antar negara, penyusunan rekomendasi teknis harmonisasi import MRL, kesepakatan harmonisasi import MRL berbasis penilaian risiko dan data regional.