Seminar Hasil Magang UB
Kamis (13/06), di ruang rapat Agrostandar, mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) menyelenggarakan seminar akhir magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka di BSIP Lingkungan Pertanian. Acara tersebut juga dihadiri oleh mahasiswa magang dari Universitas Negeri Semarang (Unnes) beserta para pembimbing lapang.
Tiga mahasiswa UB yang menyampaikan presentasi dalam seminar tersebut adalah:
1. Nita Cindy Kirana, yang membahas tentang Analisis Kelayakan Usaha Pertanian dan Strategi Pemasaran untuk Komoditas Cabai Rawit (Capsicum frutescens) di Balai Pengujian Standar Instrumen Lingkungan Pertanian. Kegiatan ini dibimbing oleh Dr. Miranti Ariani, SP, M.Si.
2. Izzah Usmawati, yang menyajikan tentang Analisis Ekonomi Pertanian dalam Mengukur Keberlanjutan dan Profitabilitas Budidaya Sawi (Brassica juncea L) di Balai Pengujian Standar Instrumen Lingkungan Pertanian. Kegiatan ini dibimbing oleh Apit Mulyana, M.Pt.
3. Nuuril Atiiqoh, yang membahas tentang Analisis Bisnis Budidaya Selada Hidroponik (Lactuca sativa) di Balai Pengujian Standar Instrumen Lingkungan Pertanian. Kegiatan ini dibimbing oleh Ina Zulaehah, SP, MSc.
Semua peserta, baik mahasiswa magang maupun pembimbing, mengikuti acara dengan antusias. Seminar ditutup dengan sesi tanya jawab dan pemberian masukan dari para pembimbing.