
Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi - Kabupaten Banjarnegara
Banjarnegara, 7 April 2025 – Kabupaten Banjarnegara turut memeriahkan Panen Raya Padi Serentak yang digelar di 14 provinsi se-Indonesia. Acara yang berlokasi di Kecamatan Purwanegara, Banjarnegara ini dihadiri langsung oleh Bupati Banjarnegara, sekaligus hadiri secara virtual bersama Presiden RI Jenderal (Purn) H. Prabowo Subianto serta para Bupati dan Gubernur dari 14 provinsi lainnya.
Data Dinas Pertanian, Perikanan dan Ketahanan Pangan Kab. Banjarnegara diketahui pada tahun 2024, Luas Panen Sawah di Kabupaten Banjarnegara mencapai 25.500 hektar dengan produksi total 176.000 ton Gabah Kering Panen (GKP) setara 114.000 ton beras sedangkan untuk kebutuhan beras di Kab. Banjrnegara sendiri sebanyak 70.000 ton beras, artinya terjadi surplus beras 44.000 ton. Untuk 2025 sendiri Kabupaten Banjarnegara ditargetkan luas tanam sebesar 27.719 hektar.
Kegiatan ini menjadi bukti komitmen pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan petani. Dengan semangat dan komitmen petani Bersama pemerintah, Kabupaten Banjarnegara turut berkontribusi dalam swasembada pangan, menunjukkan hasil panen yang melimpah.