
Biopori
Siapa yang menyangka lubang kecil di tanah ini ternyata memiliki dampak besar pada lingkungan kita?
Lubang resapan biopori merupakan lubang silindris yang dibuat menggunakan paralon dan diletakkan secara vertikal ke dalam tanah yang dapat dimanfaatkan sebagai media komposter. Sampah organik yang dibuang di lubang biopori merupakan makanan untuk organisme maupun mikroorganisme yang ada dalam tanah. Organisme maupun mikroorganisme tersebut dapat membuat sampah menjadi kompos. Selain itu, lubang biopori pun dapat digunakan sebagai resapan air yang ditujukan untuk mengatasi genangan air dengan cara meningkatkan daya resap air pada tanah.
Ada yang sudah membuat biopori di lingkungan sekitar?